7 Ciri-ciri Suami Mudah Rezeki

5:42:00 pm

Sedikitnya ada tujuh ciri suami yang mudah cari rezeki. Apakah itu?

1. Suami yang Taat pada Allah dan Rasul-Nya
Seorang suami yang taat kepada Allah dan juga Rasul-Nya tentu akan menjalankan agama dengan sebenar-benarnya, dengan begitu ia akan terhindar dari murka Allah.
2. Menjalankan Kewajibannya
Seorang suami yang mencari rezeki secara halal dan baik akan dimudahkan dan ditambah jumlahnya oleh Allah. Sebab melalui tangannyalah rezeki untuk anak-anak dan istrinya dititipkan.

3. Mempergauli Istrinya dengan Baik
Seorang suami yang mempergauli istrinya dengan baik adalah ia yang tidak menyakiti istrinya, tidak berperilaku kasar dan dzalim. Serta tidak menangguhkan hak istri padahal ia mampu. Dan selalu menampakkan wajah manis dan ceria di depan istrinya. Dengan begitu, sang istri akan merasa bahagia terhadap suaminya. Sehingga, kebahagiaan istrinya tersebut dapat menarik hal-hal yang positif dalam rumah tangga termasuk rezeki. Bukankah telah disebutkan bahwa bahagiakanlah istrimu bila ingin rezeki lancar?

4. Setia kepada Istrinya
Seorang suami yang setia akan mendapatkan balasan kesetiaan dan ketaatan pula dari istrinya. Sehingga akan menghasilkan rumah tangga yang sakinah dan berezeki baik.
5. Memiliki Rasa Cemburu yang Wajar Terhadap Istrinya
Sebab, seorang suami yang memiliki rasa cemburu yang berlebihan dan tidak mempercayai istrinya, tidak bisa mencari rezeki dengan tenang dan fokus karena pikirannya selalu tertuju pada istrinya.

6. Tidak Membuka Aib Istri kepada Siapapun
Seorang suami sudah seharusnya menjaga kehormatan dirinya dengan menjaga kehormatan istrinya.
7. Mendidik Istri yang Melakukan Kesalahan dan Tidak Taat dengan Cara yang Ma’ruf
Menyakiti hati istri bukan hanya fisik tapi juga jiwanya akan membuat ia menderita dan tidak bahagia. Harus diingat bahwa doa seorang istri yang teraniaya itu akan dikabulkan oleh Allah.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »