Soal Latihan Mandiri Menulis 2 PBIN4433

9:26:00 pm
Hallo mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Selamat bertemu kembali dengan mata kuliah PBIN4433 Menulis 2. Kali ini Anda akan banyak belajar mengenai materi Menulis 2 yang sangat penting bagi Anda.  Materi ini dilengkapi dengan latihan mandiri yang akan melatih Anda untuk terampil menulis berbagai tulisan yang sangat penting bagi seorang calon sarjana pendidikan bahasa Indonesia khususnya guru bahasa Indonesia. Selamat belajar semoga Anda mendapatkan yang terbaik.

1. Pilihlah satu dari enam soal berikut :

a. Buatlah ringkasan maksimal 100 kata (1 halaman ) dari sebuah buku (judul,pengarang bentuk karangan dan temanya bebas) 
b. Buatlah saduran dari satu jenis karangan prosa (judul,pengarang bentuk karangan dan temanya bebas) 
c. Buatlah makalah kritik dari satu buku yang Anda baca (judul,pengarang dan bentuk karangannya bebas) 
d. Buatlah risensi dari satu buku yang Anda baca (judul,pengarang dan bentuk karangannya bebas) 
e. Buatlah cerita fiksi (dewasa atau remaja atau anak-anak ) dengan tema bebas 
f. Buatlah wacana hiburan maksimal 200 kata (1 halaman)dengan tema bebas. 

Untuk menjawab soal no 1 lakukan  dengan cara berikut: 
Pelajari konsep ringkasan atau saduran atau makalah kritik atau risensi atau cerita fiksi atau wacana hiburanIkuti langkah-langkah cara/tahapan membuat ringkasan atau saduran atau makalah kritik atau risensi atau cerita fiksi atau wacana hiburanUsahakan jumlah kata dan halaman tidak kurang dari permintaan .

2. Pilihlah satu di antara dua soal berikut ini 

a. Buatlah sepucuk surat niaga (surat penawaran ; pemesanan ; pengiriman atau pembatalan) 
b. Buatlah sepucuk surat perjanjian (suatu kegiatan transaksi yang sering dilakukan di masyarakat tempat tinggal Anda) 

Untuk menjawab soal no 2 lakukan  dengan cara berikut: 
Pelajari konsep surat niaga dan surat perjanjian Ikuti langkah-langkah cara/tahapan membuat surat niaga dan surat perjanjianHarap Anda ingat bahwa surat memiliki format berbeda-beda, jangan sampai Anda salah format

3. Buatlah satu laporan hasil kegiatan  (pengamatan/observasi; pengkajian bahan ajar atau suatu acara) yang pernah Anda lakukan dengan menerapkan kaidah-kaidah/prinsip-prinsip pembuatan  laporan yang tertera di dalam BMP/modul 

Untuk menjawab soal no 3 lakukan  dengan cara berikut: 
Pelajari konsep laporan  Ikuti langkah-langkah cara/tahapan  membuat laporan Ingat  bahwa laporan  adalah karya ilmiah yang mengikuti prinsip-prinsip  tertentu, dan hal itu tidak bisa dilanggar. Jika Anda tidak mengikuti prinsip tersebut, maka keilmiahan laporan Anda diragukan.

4. Pilihlah satu di antara empat soal berikut ini 

a. Tulis/susunlah suatu cerita anak dengan tema bebas dengan panjang  karangan antara 200-400 kata (1-2 halaman). 
b. Tulis/susunlah suatu cerita remaja dengan tema bebas dengan panjang  karangan antara 200-400 kata (1-2 halaman). 
c. Tulis/susunlah suatu cerita dewasa dengan tema bebas dengan panjang  karangan antara 200-400 kata (1-2 halaman). 
d. Tulis/susunlah suatu cerita jenaka (lucu) dengan tema dengan  panjang  karangan antara 200-400 kata (1-2 halaman). 

Untuk menjawab soal no 4 lakukan  dengan cara berikut: 
Pelajari konsep cerita anak atau cerita remaja atau cerita dewasa atau cerita jenaka (lucu)Ikuti langkah-langkah /cara/tahapan  membuat cerita anak atau cerita remaja atau cerita dewasa atau cerita jenaka (lucu)Usahakan tema yang Anda kembangkan benar-benar ide Anda yang orizinal yang merupakan bahan renungan yang selama ini ada pada benak Anda
Usahakan jumlah kata dan halaman tidak kurang dari permintaan .  



Sumber latihan mandiri Universitas Terbuka

Artikel Terkait

Previous
Next Post »