Penerapan teknologi yang ada pada masyarakat

7:50:00 am

Berikan satu contoh penerapan teknologi yang ada pada masyarakat Anda dan dampak negatif yang ditimbulkannya. Uraikan juga solusi apa yang bisa ditawarkan untuk mengatasi dampak negatif tersebut.

Contoh penerapan teknologi yang ada pada masyarakat sekitar saya adalah teknologi transportasi, seperti mobil dan sepeda motor.
Saya tinggal di daerah Karawang Jawa Barat, dengan berkembangnya daerah Karawang akibat efek industrialisasi yang dulu merupakan salah satu lumbung padi nasional kini berubah dengan banyaknya pabrik-pabrik berdiri, disatu sisi akibat industrialisasi banyak lapangan kerja yang tercipta, disisi lain orang melakukan mobilitas yang tinggi sehingga membutuhkan alat transportasi seperti mobil dan sepeda motor akibatnya ada beberapa dampak negatif yang ditimbulkan.
Dampak negatif akibat banyaknya mobil dan sepeda motor antara lain :
  • Tingginya angka kecelakaan di jalanan
  • Polusi udara yang tinggi
  • Kemacetan terjadi dimana-mana
  • Tingkat stres meningkat akibat kemacetan
  • Penggunaan BBM meningkat sehingga subsidi BBM membengkak
Solusi yang bisa ditawarkan antara lain :
  • Penyediaan transportasi massal yang murah dan nyaman, dengan adanya transportasi yang murah dan nyaman diharapkan masyarakat beralih menggunakan alat transportasi dari transportasi pribadi ke transportasi umum.
  • Menanam pohon di pinggir jalan untuk mengurangi polusi udara, dengan banyaknya pohon ditanam di pinggir jalan polusi akan berkurang.
  • Pajak yang tinggi untuk kepemilikan kendaraan pribadi kedua dan seterusnya, meningkatnya pendapatan masyarakat menyebabkan masyarakat banyak yang memiliki kendaraan pribadi lebih dari satu dengan diterapkan pajak yang tinggi diharapkan masyarakat hanya mempunyai kendaraan hanya satu saja.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »